Jurnal Wawasan dan Inspirasi Kehidupan

Siap-Siap, Lowongan sebagai Pendamping Dana Desa

(Menteri Desa PDTT Marwan Ja'far. Sumber : twitter.com)
Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) akan merekrut sedikitnya 16.000 tenaga untuk menjadi pendamping dana desa. Hal ini diungkapkan  langsung oleh Menteri Desa PDTT Marwan Ja’far kepada sejumlah media massa, kemarin.

Tenaga pendamping ini akan membantu masing-masing desa untuk mengelola dana desa yang jumlahnya cukup besar, yakni sesuai Undang-Undang desa dengan kisaran 1 milyar per desa per tahun. Namun pada pelaksanaanya, untuk tahun ini diberikan bertahap.

Lowongan sebagai pendamping dana desa ditunjukan kepada seluruh masyarakat dengan kualifikasi pendidikan minimal Strata 1 (S 1) dari segala jurusan. Gaji yang ditawarkan cukup menggiurkan, yakni  di level kecamatan 3,5 juta, tingkat Kabupaten 7,5 juta, dan tingkat provinsi berkisar 14 juta.

Perekrutan tenaga pendamping dana  desa ini akan dilakukan secara online dan langsung dibawah kementerian Desa PDTT. Dilakukan secara selektif sebagaimana lazimnya ujian perekrutan pegawai. Jadi, tidak ada makelar apalagi bermain tidak jujur.

Tugas dan tanggung jawab Pendamping Dana Desa juga tidak ringan, karena akan menjadi penentu keberhasilan implementasi dana desa di seluruh Indonesia. Mungkin, hampir mirip dengan fasilitator pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPD) era rezim SBY.

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi pendidikan, bersiap-siaplah untuk melamar.


Author & Editor : Adi Esmawan
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support